Wednesday, August 1, 2018

PENGOLAHAN UMBI (CARA MEMBUAT KRIPIK SINGKONG)

Cara Membuat Keripik Singkong


Bahan: 
• Singkong 1 Kg
• Kapur Sirih 1 sdm
• Air 300 ml

Bumbu yang harus Anda siapkan:

• Garam 5 sdm
• Gula Pasir 2 sdm
• Bawang Putih 5 siung
• Bawang Merah 8 siung
• Minyak Sayur

Cara Membuat keripik singkong:
• Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah: kupas singkong kemudian cuci sampai bersih. Setelah itu potong singkong dengan alat pemotong.
• Siapkan air putih yang sebelumnya sudah dicampur kapur sirih. Masukkan bumbu (Garam, Bawang, dll ) yang sudah dihaluskan ke campuran air dan kapur sirih tadi, setelah itu aduk rata, kemudian rendam selama kurang lebih 1 jam.
• Setelah itu, goreng singkong tersebut dengan api sedang.
• Nah, agar keripik terasa renyah, singkong yang tadi sudah direndam, dikeringkan dulu, dan ketika dikeringkan tak boleh kena sinar matahari secara langsung. Saat singkong sudah benar-benar kering, siapkan dua penggorengan yang sudah berisi minyak sayur. Penggorengan pertama berisi minyak dengan menggunakan api sedang agar singkong jadi setengah matang. Sementara penggorengan yang kedua gunakan minyak dengan api besar. Nah, penggorengan kedua inilah yang digunakan untuk menggoreng singkong sampai matang.
• Jika sudah matang, angkat lalu tiriskan di atas Koran atau kertas bekas, agar minyaknya hilang.
• Maka, kripik singkong renyah pun siap disajikan.

Demikianlah Cara Membuat keripik singkong yang renyah dan gurih Selamat mencoba. Untuk keripik yang sudah jadi bisa di kemas menggunakan vacuum sealer Semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih.

Related Posts:

  • TEKNIK PENGOLAHAN PANAS KERINGMetode Panas Kering yaitu penghantaran panas kering pada makanan melalui udara panas, metal panas, radiasi atau lemak panas.Macam – macam metode panas kering : 1. BAKING Baking adalah memasak makanan dengan menggunakan p… Read More
  • Jenis-Jenis Serelia Dan Manfaatnya Serealia atau sering disebut Sereal atau Biji-bijian adalah tanaman yang berasal dari suku rumput-rumputan dan diambil biji atau bulirnya sebagai sumber karbohidrat. Beberapa jenis serealia menjadi bahan makanan pokok b… Read More
  • JENIS-JENIS UMBI DAN MANFAATNYA Umbi adalah organ tumbuhan yang mengalami perubahan ukuran dan bentuk (pembengkakan) sebagai akibat perubahan fungsinya. Perubahan ini berakibat pula pada perubahan anatominya. Organ yang membentuk umbi terutama batang, akar… Read More
  • TEKNIK PENGOLAHAN MAKANAN PANAS BASAH Teknik ini merupakan suatu pengolahan bahan makanan dg menggunakan bahan dasar cairan untuk mematangkannya.Berikut ini yg termasuk teknik pengolahan pangan panas basah :1. Teknik merebus (boiling)suatu cara mengolah bahan m… Read More
  • PENGOLAHAN SEREALIATeknik pengolahan dalam membuat olahan pangan setengah jadi serealia dan umbi juga dapat menggunakan teknis pada umumnya, seperti dengan merebus (boiling), mengukus (steaming) dan penggorengan (frying) seperti yang telah kamu… Read More

1 comment: